Senin, 18 April 2016

Jus Diet Alkali

Banyak selebriti dunia yang memiliki tubuh langsing, namun tidak semua dari mereka mau untuk membuka rahasianya. Apa yang mereka minum, makan, dan olahraganya menjadi perhatian banyak orang. Ternyata, banyak dari selebriti yang langsing secara rutin melakukan diet alkali.
Diet alkali dapat menurunkan berat badan dengan cepat dan alami tanpa efek samping. Terbukti, diet ini dilakukan oleh banyak selebriti terkenal diantaranya yaitu Beyonce dan Jennifer Aniston. 
Apakah yang dimaksud dengan diet alkali? Dan bagaimana cara membuat jus alkaline yang dengan mudah dan alami dapat memaksimalkan hasil diet Anda? Berikut ini penjelasannya untuk Anda.

Apa itu Jus Alkali?
Jus Alkali adalah minuman yang sangat bermanfaat dalam memperbaiki keseimbangan pH tubuh Anda, mengurangi peradangan sistemik dan meningkatkan kesehatan secara optimal. "Makanan asam, racun dari lingkungan, beberapa pilihan gaya hidup yang buruk dan stres emosional dapat memiringkan pH menuju keadaan yang lebih asam" ujar Kirsten Shanks, seorang ahli gizi dari Orchard Street. 

Untuk itu, karena apa yang Anda lakukan sehari-hari tidak baik bagi kesehatan, cobalah untuk menyeimbangkan pH tubuh dengan minum jus alkali. Tahukah Anda, bahwa banyak penyakit yang dapat berkembang dalam pH darah yang asam. Dengan minum jus alkali, maka kandungan sayuran hijaunya secara organik akan membantu membersihkan tubuh Anda. 

Bagaimana cara mendapatkan manfaat yang maksimal dari jus alkali?
Untuk mendapatkan manfaat terbaik dan maksimal dari jus alkali, maka Anda wajib disiplin dan benar-benar rutin mengkonsumsi minuman ini. Dengan konsisten mengkonsumsi jus alkali selama 28 hari, maka akan membantu Anda dalam menurunkan berat badan, dan mengoptimalkan kesehatan tubuh.

Beberapa manfaat lain dari jus alkali yaitu memperlancar pencernaan, mempercepat proses kerja alkalise tubuh dan mengurangi rasa sakit serta peradangan. Bagi Anda yang seringkali merasakan gangguan pada perut, seperti masalah pencernaan dan perut kembung atau penuh gas, jus alkali dapat menjadi solusi terbaik.

Dan perlu Anda catat, jangan mengkonsumsi minuman ini dalam jangka panjang. Jus alkali hanya disarankan untuk dikonsumsi dalam jangka pendek, agar maksimal manfaatnya. Namun, bila Anda konsumsi terus menerus hingga jangka panjang justru akan berdampak buruk. Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar